Pendidikan Bahasa Inggris Event Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Adakan Webinar TOEFL and Scholarship

Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Adakan Webinar TOEFL and Scholarship

Desain Publikasi
Categories:

Webinar Sharing Session on Test of English as a Foreign Language (TOEFL) and Scholarship diselenggarakan oleh Program Studi (Prodi) Pendidikan Bahasa Inggris, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Sulawesi Barat (Unsulbar) pada Sabtu, 5 Desember 2020.

Kegiatan ini dihadiri oleh 113 peserta yang merupakan mahasiswa aktif Prodi Pendidikan Bahasa Inggris dan dibuka langsung oleh Ketua Prodi Pendidikan Bahasa Inggris, Nurhaeni, S.Pd., M Pd. Kegiatan webinar ini menghadirkan 2 narasumber yang merupakan dosen berkompeten dan ahli dibidangnya dari Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Unsulbar yang satu diantaranya merupakan awardee penerima beasiswa LPDP di University of Lancaster, Inggris.

Meski kegiatan ini dilaksanakan secara daring, namun tidak mengurangi antusiasme peserta dalam mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dari awal hingga akhir. Kegiatan webinar ini bertujuan agar mahasiswa dapat mengetahui tips dan trik seputar TOEFL dan juga peluang beasiswa luar negeri bagi mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Inggris.

Jurnalis : Nurunnisaa Alimah
Sumber: Unsulbar News, inspiratif.co.id

Dokumentasi Kegiatan:

Leave a Reply

Your email address will not be published.